Mengenal dan Mengetahui Proses Fotosintesis serta Reaksi Terang dan Reaksi Gelap Fotosintesis
Proses Fotosintesis
Fotosintesis merupakan reaksi sintesis bahan organik dari bahan anorganik dengan bantuan cahaya dan kloroplas.
Fotosintesis bukanlah merupakan tahap tunggal, melainkan dua tahap yang masing-masing memiliki banyak langkah.
Tahap Fotosintesis
Tahap fotosintesis terbagi menjadi dua, yaitu reaksi terang dan reaksi gelap. Berikut penjelasannya.
1. Reaksi Terang
Raksi terang- Terjadi di tilakoid dalam kloroplas.
- Terjadi proses fotolisis air, sehingga reaksi terang menghasilkan O2.
- Reaksi terang membutuhkan cahaya untuk menghasilkan energi berupa ATP (melalui proses fosforilasi pada ADP) dan NADPH (hasil reduksi dari NADP+).
2. Reaksi Gelap (Siklus Calvin)
Siklus gelap dikenal juga sebagai siklus calvin, dimana- Terjadi di stroma dalam kloroplas.
- Reaksi diawali dengan pengikatan (fiksasi) CO2 ke dalam senyawa organik pada kloroplas kemudian CO2 direduksi menjadi karbohidrat.
Proses reduksi dilakukan oleh NADPH yang memperoleh elektron hasil reaksi terang.